Walaupun kawasan Kebon Jeruk dikelilingi bangunan ruko perkantoran, bukan berarti Kebon Jeruk nggak punya kuliner kaki lima yang rasanya juara. Kalau sedang lapar dan ingin makan masakan khas daerah di Indonesia, hingga makanan Chinese jempolan, semua ada di Kebon Jeruk. Cara menemukannya juga terbilang mudah. Nggak percaya? Coba saja download aplikasi Qraved. Karena nggak hanya kawasan Kebon Jeruk, informasi tentang jajanan kaki lima hingga makanan di restoran bintang lima terkenal di Jakarta semua ada. Yuk, buruan cari tahu!
Warung Sate Palmerah Kim Tek yang ada di Jl. Panjang Pos Pengumben No. 8A, menjadi warung sate legendaris yang masih setia menyajikan makanan olahan daging berupa sate dan sop juara yang pernah ada di sekitaran Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Musim hujan kayak gini pas banget kalau kamu nikmati sate ayam, sate kambing, sampai sop kambing yang rasanya gurih dan bisa menghangatkan badanmu! Apalagi kalau disantap seusai pulang kerja. Warung sate ini cocok banget nih untuk kamu sambangi!
Banyak yang belum tau kalau Laksa Betawi Asirot ini sudah jadi laksa betawi idaman warga Kebon Jeruk. Makanan khas betawi yang menggunakan kuah santan dengan rasa rempah yang kaya ini nikmat banget di lidah. Menggunakan ketupat serta daun kemangi bakalan bikin kenyang. Selain laksa, di sini kamu juga bisa pesan menu lain seperti ketupat sayur, lho! Penasaran? Buruan cobain Laksa Betawi Asirot ini! Karena mereka buka dari jam 10 pagi hingga setengah 10 malam.
Mana nih suara para pecinta Mie Aceh? Di Kebon Jeruk, kamu bisa langsung ke Mie Aceh Nyak Lin yang ada di Jl. Lapangan Bola No. 33, Kebon Jeruk, Jakarta Barat. Di sini kamu akan menemukan mie aceh komplit dengan kacang goreng, tauge, daun bawang, timun, dan emping, dengan harga yang terjangkau, yakni cuma Rp 20 ribuan. Kalau mau makan dengan menu lain, kamu juga bisa cobain Nasi Goreng Aceh, dan Mie Goreng Seafood yang nggak kalah menggiurkan.
Nah, kalau tadi ada Laksa Betawi Asirot yang menyajikan menu khas Betawi yang rasanya juara, ada juga nih Nasi Uduk Kebon Kacang Zainal Fanani yang salah satunya ada di Jl. Panjang Arteri Kelapa Dua No. 1, yang punya nasi uduk hits dan terkenal karena kenikmatannya. Nasi uduk yang dibalut daun pisang, dan ditemani bermacam lauk seperti ayam kampung goreng, empal, ampela, hingga sayur asem, semua ada! Wah, bisa-bisa kamu kalap, nih, makan Nasi Uduk Kebon Kacang Zainal Fanani! Apalagi kalau ditambah sambel dan lalapannya. Beuh!
Kalau yang ini, sih, kamu sudah pasti tau. Depot makan seafood ala kaki lima yang bikin kamu makan sampai puas ini memang mudah di temukan di berbagai tempat di Jakarta. Kerang Kiloan Pak Rudi selain harganya murah, bermacam kerang di antaranya Kerang Hijau, Kerang Bambu, dan Kerang Dara ini dihargai Rp 60 ribuan per kilonya, lho! Yakin, nih, nggak mau mampir ke kerang kiloan yang ada di Jl. Lapangan Bola No. 1A kalau lagi main-main di daerah Kebun Jeruk?
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss