Nggak hanya cokelat saja yang bisa naikin mood kamu jadi bagus lagi. Nah, dessert lain yang juga bisa bikin kamu ceria lagi, ya donat! Bentuknya yang lucu dengan topping warna-warni ini bakalan bisa membuat hari kamu yang kelabu jadi ceria lagi.
Donat dengan bentuk dinosaurus ini sudah sering wara-wiri di sosial media. Nggak cuma berbentuk dinosaurus aja, tapi disini juga ada yang berbentuk huruf, lho. Satu lusin dino donuts ini bisa kamu dapatkan dengan harga Rp 65 ribu. Rasa manis pada icing donatnya juga pas dan nggak bikin eneg.
Kalau donat yang satu ini bikin nggak tega makannya karena donatnya yang dibentuk jadi berbagai karakter lucu. Bukan cuma bikin nggak tega makan, donat ini juga bisa bikin kamu sibuk untuk memfoto dan meng-upload-nya ke sosial media kamu.
Donat dengan isian selai nuttela yang lumer-lumer ini juga nggak asing lagi karena hits banget di sosial media. Dari fotonya aja sudah berhasil bikin kita ngiler untuk mencobanya! Oh iya, ada varian rasa baru yang nggak boleh ketinggalan buat kamu coba disini, yaitu strawbelly jelly.
Brand donat yang populer di Jepang ini juga bisa jadi opsi buat kamu si penggila donat. Tekstur donatnya lembut dengan varian rasanya yang beragam. Selain donatnya, di sini kamu juga bisa menikmati kopinya yang cocok dijadikan teman makan donat.
Di Dough Darlings juga punya banyak varian rasa donatnya, mulai dari chocolate malted milk, peanut butter cookies & cream, hingga espresso cereal. Mau yang agak berbeda? Kamu bisa memesan Dragonfruit Soursop-nya. Lelehan buah naganya seger banget. Rasa manisnya juga nggak bikin eneg. Selain itu, tampilan donatnya juga bisa mempercantik sosial media kamu.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss