Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Dim Sum Kaki Lima yang Rasanya Bintang Lima

 Dimsum Benhil Karina Marpaung 6245571
buncitfoodies
Kuliner khas China yang satu ini bisa jadi alternatif menu makanan yang nggak membosankan. Selain pilihannya yang banyak dengan rasa yang beragam, penampilannya pun menggoda selera. Nah, buat kamu pencinta dim sum nggak perlu jauh-jauh pergi ke restoran karena di deretan kaki lima, kamu juga bisa menemukan dim sum yang super lezat seperti lima rekomendasi berikut.
2
Photo Source:  jomblojajan
Eksis banget di sosial media, kedai dim sum ini punya beberapa menu andalan. Ada crab shumai, beef shumai, shrimp shumai, chicken shumai, dan yang paling hits shumai mozarella. Range harganya mulai dari Rp 15k hingga Rp 22k per porsi yang berisi 4 pcs. Kamu bisa menikmatinya dengan dua pilihan saus, yaitu original dan hot mustard. Teksturnya lembut dan isiannya berasa banget. Wajib mampir!
3
Photo Source:  iymel
Dim sum murah meriah yang satu ini punya tekstur yang padat, tapi super empuk. Apalagi dengan varian yang beragam, mulai dari ayam, udang, kepiting, cumi, daging, dan jamur. Semuanya bisa kamu pilih dalam dua tipe penyajian, yaitu cheezy siew mai dan fried siew mai. Dalam satu porsi berisi 4 pcs yang bisa kamu mix isiannya sesuai selera. Harganya cuma dari Rp 13k hingga Rp 20k saja. Cobain juga menu ceker dan hakaunya yang super mantap!
4
Photo Source:  bubueataway
Jargon 'kualitas jadi prioritas' memang sesuai banget. Bayangkan saja hanya dengan uang Rp 16k, kamu bisa menikmati satu set dim sum isi 5 yang padat dan lembut. Untuk pilihannya ada siomay ayam, udang api-api, hakau, lumpia, ceker, serta dim sum kombinasi yang berisi ayam, udang, cumi, jamur, dan telur puyuh. Bukan sekadar dijadikan camilan iseng, tapi juga bisa dikategorikan sebagai makanan berat karena porsinya cukup mengenyangkan, lho!
5
Photo Source:  djoyoboyo.foodterminal
Ini dia makanan ala restoran yang dijual emperan. Eitss, tenang saja walaupun termasuk deretan kaki lima, tapi kedai yang satu ini sudah jadi favorit banyak orang. Selain karena harganya hanya Rp 14k per porsi, pilihannya juga super banyak sekitar 40 jenis. Ada pilihan dim sum steam seperti siomay, hakau, bakpao, ceker, dan kembang tahu. Untuk dim sum goreng, ada lumpia, pangsit, dan mantau. Tempatnya cocok banget deh buat nongkrong sambil nyemil-nyemil cantik!
6
Photo Source:  anakjajan
Buat kamu yang ngidam dim sum tengah malam, nggak perlu khawatir karena spot ini buka 24 jam. Serunya lagi, cocok banget buat kamu pencinta kuliner non halal karena tersedia beberapa menu andalan seperti siao mai babi, steam bakso babi, bakpao steam babi, steam babi cincang, dan babi goreng crispy. Harganya berkisar dari Rp 18k hingga Rp 22k saja. Kalau kamu ke sini jangan sampai ketinggalan pesan bakpao telur asin yang super lembut dan meleleh. Recommended!