Berada di kawasan Cilandak, Gordi memiliki area outdoor berupa taman yang luas. Dilengkapi dengan meja kecil diatas tikar warna-warni, Gordi cocok banget untuk kamu dan teman piknik ala-ala di ibu kota. Sambil menikmati udara sore, kamu bisa memesan Iced Mocha ditemani dengan Salted Egg Chicken Fingers-nya.
Memiliki konsep piknik yang berwarna-warni, SIKU juga memiliki area outdoor yang sempurna untuk menghabiskan waktu. Selain taman dengan hamparan rumput hijau, ada juga arena bermain anak-anak yang cocok buat keluarga. SIKU juga memiliki harga menu yang cukup terjangkau yaitu berkisar Rp 30 ribuan. Namun, jika kamu ingin menikmati makanan di area outdoor ada minimum pembelian sebesar Rp 125 ribu. Menu Marie Regal Ice Cream wajib banget kamu pesan jika kamu ingin makan yang manis-manis.
Berlokasi pada sebuah bangunan berbentuk rumah yang di dominasi warna kuning dan putih, Twin House memiliki area taman yang sangat luas, bahkan cocok buat kamu yang ingin mengadakan garden party. Di hiasi dengan tempat duduk warna-warni, kamu dan teman bisa bersantai sambil menyeruput kopi atau teh. Dory With Garlic Parmesan Sauce menjadi menu yang difavoritkan di sini.
Di Paradigma kamu bisa menikmati kopi dengan suasana piknik. Ambience coffee shop-nya yang cozy bisa bikin kamu betah nongkrong berlama-lama di sini. Sambil menyeruput kopi, pesan juga Pisang Goreng Caramel-nya yang mantap.
Walau berada tidak tepat di Kota Jakarta, namun café yang satu ini memiliki area taman yang luas banget lho. Apalagi tamannya juga dilengkapi dengan tenda dan tikar warna-warni menggemaskan yang bisa mempercantik feed Instagram kamu. Spaghetti Tuna menjadi menu yang bisa kamu coba di sini, yaitu pasta dengan tuna dan cheese. Harga makanan disini juga cukup terjangkau yaitu berkisarr Rp 30 ribuan.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss