4 Burger dengan Variasi Buah yang Rasanya Super Mantap
tobysestateid
Buah-buahan ternyata tak hanya enak dinikmati sebagai makanan penutup atau camilan di kala diet. Beberapa kreasi burger berikut ini membuktikan bahwa kehadiran buah dapat membuat cita rasa sang roti lapis asal Amerika menjadi benar-benar mantap.
Mau tahu rekomendasi makanan unik lain yang patut kamu coba? Yuk, download aplikasi Qraved sekarang juga!
Kismis memang mampu menambah kenikmatan dessert, seperti es krim dan cake. Namun, apakah buah anggur kering ini juga mampu meningkatkan rasa lezat dari burger? Guna menemukan jawabannya, langsung saja coba Toby's Beef Brisket Burger di outlet Toby's Estate terdekat.
Potongan nanas memiliki andil besar dalam membuat Tropikal Burger karya Goods Burger menjadi nikmat. Rasa asam manis si buah kuning yang berpadu apik dengan patty super juicy niscaya sanggup menciptakan sensasi mantap sejak pertama kali kamu menggigitnya.
Tak selamanya apel dan sajian bercita rasa gurih bagai bumi dan langit - tak bisa menyatu. Dhonika membuktikan bahwa beef burger yang disajikan bersama saus apel ampuh memberi sentuhan unik yang membuat lidah bergoyang.
Alamat: Jl. Pangeran Antasari No. 27, Cilandak, Jakarta Selatan
Berani
Photo Source: burger.berani
Bila umumnya leci hadir dalam minuman segar, Berani justru melibatkan buah putih berasa manis ini dalam kreasi burger rendang. Penasaran dengan rasa yang ditimbulkan oleh perpaduan leci dan rendang? Segera sambangi outlet Berani di kawasan Radio Dalam sambil menyiapkan uang sebesar Rp 60.000.
Alamat: Deride, Lantai 3, Jl. Radio Dalam Raya No. 17A, Radio Dalam, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss