4 Bebek Sambal Mantap di Cempaka Putih yang Selalu Laris Manis
doctfoodie
Penyaji bebek memang begitu menjamur di Jakarta, tak terkecuali di kawasan Cempaka Putih. Namun, tak semua penyaji bebek benar-benar ahli memuaskan lidah. Daripada berujung kecewa, sebelum memesan, simak rekomendasi hidangan bebek paling nikmat dan selalu laris ini.
Murah, nikmat, dan berporsi banyak, itulah keunggulan yang selalu membuat Bebek Bentu dielu-elukan pencinta kuliner ibu kota. Tak mengherankan jika penyaji bebek di Cempaka Putih ini selalu antre pembeli. Seporsi menu bebek di sini ditawarkan dengan harga kisaran Rp 22 ribuan.
Hampir semua gerai Bebek Goreng H. Slamet tak pernah sepi pembeli. Menu andalan berupa Bebek Remuk alias bebek suwir yang digoreng garinglah yang membuat salah satu gerai penjual bebek kawakan di Cempaka Putih ini selalu diminati pencinta kuliner ibu kota. Nggak cuma itu, sambal pedasnya dengan tambahan sedikit minyak bikin sesi makanmu makin lahap.
Bicara soal hidangan bebek mantap rasanya kurang lengkap jika belum menyinggung soal Bebek Kaleyo. Gerai penyaji bebek yang telah hadir menahun di Cempaka Putih ini begitu lekat dengan image lezat dan harga merakyat sehingga membuat penikmat kuliner tak ragu buat selalu makan di sini. Kamu bisa pesan paket hemat bebek yang ditawarkan dengan Rp 20 ribuan.
Kala rasa mager alias malas gerak begitu kentara namun hasrat untuk menyantap bebek begitu membuncah, jangan berpikir dua kali untuk mengutus untuk pergi menuju Bebek oreng Kremes Monggo. Dalam sekejap mata, hidangan bebek berporsi besar dan berharga murah siap memuaskan diri yang rindu akan sentuhan bebek nikmat.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss