Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

4 Ayam Geprek Pedas Mantap Favoritnya Anak Binus

4 Ayam Geprek Mantap yang Jadi Favorit Anak Binus1
foodinrupiah
Gerai penjajak ayam geprek memang sedang gencar memenuhi kancah kuliner ibukota, tak terkecuali area makan yang berada di sekitar Binus. Ingin tahu gerai mana saja yang memiliki sajian ayam geprek paling juara dan patut kamu coba di kawasan Binus? Simak ulasan berikut ini!
Jangan lupa download-mu agar nggak ketinggalan rekomendasi menarik seputar makanan di Jakarta dan kota besar lain di Indonesia ya!
2
Photo Source:  foodjournal.id
Berlokasi di dekat Binus Kampus Anggrek membuat Ayam Keprabon Express tak pernah sepi pembeli. Selain dibanderol harga murah meriah, ragam menu ayam geprek yang disajikan oleh gerai ini memiliki perpaduan rasa gurih dan pedas yang benar-benar ampuh menggoyang lidah.
3
Photo Source:  foodinrupiah
Bagi penggila sajian pedas di sekitar Binus, Ayam Blenger PSP sudah pasti menjadi andalan. Bagaimana tidak, tempat makan yang berlokasi di kawasan Syahdan ini menyediakan ayam geprek dengan kepedasan ekstra, bahkan cabai yang digunakan bisa mencapai 100 buah!
4
Photo Source:  padma.puspadewi
Belum lama diluncurkan, pasta ayam geprek kreasi Waroeng Western langsung mencuri perhatian warga Binus. Ya, perpaduan menu Barat dan Nusantara ini berhasil membentuk rasa pedas menggelora yang sulit dilupa.

Ayam Berseri

5
Photo Source:  foodinrupiah
Tak butuh waktu lama bagi Ayam Berseri untuk merebut hati para penggemar ayam geprek di sekitar Binus. Bukan hanya akibat memiliki nama unik, cita rasa lezat yang terkandung dalam setiap hidangan ayam geprek pun turut andil dalam membuat Ayam Berseri lekas naik daun.
Alamat: Jl. Raya Kebon Jeruk, Kompleks Mandala Kios D, Jakarta Barat