Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

18 Restoran Baru di Jakarta: September 2018

18 Restoran Baru di Jakarta: September 20181
jktshootandgram
"September ceria" sepertinya merupakan ungkapan yang sangat cocok untuk disematkan pada keadaan kancah kuliner Jakarta. Bagaimana tidak, di bulan ini, kawasan ibu kota kebanjiran tempat makan baru, seperti yang dapat kamu lihat pada ulasan berikut ini.
Nggak mau ketinggalan informasi seputar tempat makan baru di kotamu? Download aplikasi Qraved sekarang juga!
2
Photo Source:  steviiewong
Ibarat pepatah sekali merengkuh dayung, dua tiga pulau terlampaui, So Fashion bukan hanya akan membuai lidahmu dengan sajian bercita rasa nikmat, namun juga memanjakan indera penglihatanmu dengan interior serba merah muda yang memikat. Tak percaya? Coba saja datangi So Fashion di Mall Taman Anggrek dan jadilah saksi kenikmatan makanan serta keindahan tempat nongkrong anyar ini.

Warung Bos

3
Photo Source:  songofmarch
Butuh asupan makanan enak serta tempat nyaman untuk menciptakan suasana nongkrong yang asyik? Datang saja ke Warung BOS (Banyak Orang Suka) di kawasan Kelapa Gading. Kolaborasi ragam menu kekinian, seperti long john, martabak, rice bowl, dan sate taichan, serta interior penuh mural menawan akan membuatmu betah berlama-lama nongkrong di tempat ini.
Alamat: Jl. Boulevard Raya Blok PD9 No. 12A, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Lee Palace

4
Photo Source:  shannwid
Saat berada di kawasan Hayam Wuruk, jangan ragu untuk bertandang ke restoran Lee Palace. Sekalipun menyandang predikat pendatang baru, penyaji Chinese food ini niscaya sanggup membuat indera penglihatan dan pengecapmu puas dengan berbagai variasi makanan lucu, seperti cheong fun pelangi, lumpia goreng berbentuk anjing, pangsit udang mayones berbentuk money bag, bakpao telur asin berbentuk karakter minion.
Alamat: Harmoni Exchange Center, Lantai 3, Jl. Hayam Wuruk No. 6, Hayam Wuruk, Jakarta Pusat

Yum Cha Hauz

5
Photo Source:  ninifebriani
Bulan ini, Hayam Wuruk tak hanya menerima kehadiran satu tempat makan baru. Ya, selain Lee Palace, wilayah di Jakarta Barat ini pun kedatangan Yum Cha Hauz, restoran Cina yang begitu andal dalam menyajikan aneka macam dim sum.
Alamat: Jl. Labu No. 1, Hayam Wuruk, Jakarta Barat
6
Photo Source:  jktfoodseeker
Apakah kamu termasuk pecinta sushi sejati? Jika ya, ada kabar gembira untukmu. Okinawa Sushi, restoran Jepang dengan menu andalan berupa Salmon Volcano Roll dan "sushi tangga", baru saja hadir di wilayah selatan Jakarta dan siap menggoyang lidahmu dengan ragam hidangan nikmat khas Negeri Sakura.

Gindaco

7
Photo Source:  eatintangerang
Gindaco merupakan penyaji hidangan Jepang lain yang baru saja tiba di Jakarta. Tempat makan yang berlokasi di Pantai Indah Kapuk ini memiliki spesialisasi pada hidangan takoyaki dan membanderol sajian buatannya dengan harga mulai dari Rp 33.000,00.
Alamat: Ruko Crown Golf, Blok A No. 16, Bukit Golf Mediterania, Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara

O.M.JI

8
Photo Source:  henjiwong
Kini, kamu tak perlu pusing mencari camilan nikmat untuk menikmati waktu jalan-jalan di Pondok Indah Mall 2. Pasalnya, O.M.JI yang merupakan spesialis ayam goreng bumbu baru saja "mendarat" di salah satu pusat perbelanjaan terbesar di Jakarta Selatan ini.
Alamat: Pondok Indah Mall 2, Lantai 1, South Skywalk, Jl. Metro Pondok Indah, Pondok Indah, Jakarta Selatan

Truffle Belly

9
Photo Source:  jktfoodbang
Jika kolaborasi ayam goreng dan saus salted egg saja sudah begitu ampuh membuai lidah, sudah dapat dipastikan bahwa "duet maut" tersebut akan semakin menggugah selera saat diberi tambahan truffle oil. Oleh sebab itu, tak ada alasan bagimu untuk tak mendatangi gerai Truffle Belly yang baru saja hadir di Lippo Mall Puri guna menjajal kenikmatan Truffle Chicken Rice.
Alamat: St Moritz Mall (Lippo Mall Puri), Lantai Lower Ground, Food Garden, Jl. Puri Indah Boulevard Blok U1, Puri, Jakarta Barat

Roti John

10
Photo Source:  eatandstories
Semakin hari, Muara Karang kian kaya akan penjajak kuliner nikmat. Hal itu dibuktikan dengan baru hadirnya Roti John, penyaji roti super panjang dengan limpahan berbagai macam jenis topping, seperti keju, daging, dan sosis.
Alamat: Jl. Muara Karang Raya No. 283, Muara Karang, Penjaringan, Jakarta Utara

Street Kings

11
Photo Source:  eatandclicks
Menemukan restoran vegetarian friendly memang bukan perkara mudah. Oleh sebab itu, Street Kings tak berpikir dua kali untuk "membuka diri" di Lotte Shopping Avenue untuk memudahkan dirimu memperoleh sajian vegetarian dengan cita rasa ramah lidah.
Alamat: Lotte Shopping Avenue, Lantai Lower Ground, Jl. Prof Dr Satrio, Karet Kuningan, Setiabudi, Jakarta Selatan

JUI.C

12
Photo Source:  sibungbung
Tak perlu jauh-jauh pergi menuju Negeri Ginseng untuk merasakan kenikmatan jus Korea. Sebabnya, JUI.C telah hadir di ibu kota dengan ragam varian Korean juice yang sudah pasti segar dan "menghibur" lidah.
Alamat: Gandaria City, Lantai Lower Ground, Jl. Sultan Iskandar Muda, Gandaria, Jakarta Selatan

Berry Crush

13
Photo Source:  ericekos
Apa jadinya bila jus buah yang umumnya sarat akan rasa asam dan manis justru diliputi rasa pedas? Daripada kamu semakin tenggelam dalam rasa penasaran, lebih baik segera sambangi Berry Crush, gerai minuman terbaru di Mall Taman Anggrek yang memiliki menu jus pedas.
Alamat: Mall Taman Anggrek, Lantai 4, Jl. Letjen S. Parman, Slipi, Jakarta Barat

Roempi Coffee

14
Photo Source:  kelilingading
Beberapa waktu lalu, Mall Artha Gading baru saja kedatangan gerai minuman bernama Roempi Coffee. Walaupun menyandang nama "coffee", tempat ini turut menyajikan menu yang sama sekali tak memiliki kandungan kopi, seperti Es Lemon Yuzu Tea, Es Krimi Oreo, dan Cokelat Susu.
Alamat: Mall Artha Gading, Lantai 2, Jl. Boulevard Artha Gading, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Cap Cip Cup

15
Photo Source:  the.lucky.belly
Di samping Roempi Coffee, Mall Artha Gading pun baru saja menerima kedatangan Cap Cip Cup. Gerai minuman yang satu ini menawarkan menu ice blended, shaken ice tea, fruit soup, dan smoothies segar yang dibanderol dengan harga seragam, yakni Rp 25.000,00.
Alamat: Mall Artha Gading, Lantai 2, Jl. Boulevard Artha Gading, Kelapa Gading, Jakarta Utara

Leker Baper

16
Photo Source:  lekerbaperjkt
Ingin bernostalgia sambil menyantap kue leker? Datang saja ke gerai Leker Baper. Di sini, kamu tak hanya akan dibawa "terbang" menuju masa lalu yang menyenangkan, namun juga dimanjakan dengan berbagai varian kue leker ber-topping kekinian.
Alamat: Jl. Ciledug Raya (sebelah Alfamart, seberang Apartemen Gateway Pesanggrahan), Jakarta Selatan

Le Viet

17
Photo Source:  cicikuliner
Bosan nongkrong di kafe model bule? Itu tandanya kamu harus menyempatkan diri untuk kongko-kongko di Le Viet, kafe ala Vietnam yang baru dibuka di AEON Mall Tangerang. Supaya suasana nongkrong bertambah asyik, pastikan dirimu tak lupa memesan sajian waffle serta kopi Vietnam ya.
Alamat: AEON Mall, Lantai 2, Jl. BSD Raya Utama, Serpong, Tangerang

Kupi Plus Roti

18
Photo Source:  foodventurer_
Kopi memang sajian andalan Kupi Plus Roti. Akan tetapi, menu yang benar-benar wajib kamu coba saat bertandang ke area nongkrong baru di kawasan Sunter ini adalah Roti Alpukat Kopi. Alasannya tak lain karena sang roti menawarkan sensasi unik yang tak akan bisa kamu dapatkan di tempat lain melalui isian berupa kolaborasi alpukat dan kopi.
Alamat: Ruko Griya Inti Sentosa, Jl. Griya Agung No. 76, Sunter, Jakarta Utara

Kam's Roast

19
Photo Source:  jktshootandgram
Menyantap makanan buatan restoran penyandang penghargaan kelas dunia bukan lagi sekadar angan. Kam's Roast, restoran asal Hong Kong peraih Michelin Star, telah hadir di ibu kota dengan sajian andalan berupa Roast Duck dan Toro Char Siu.
Alamat: Ruko Crown Golf, Blok D No. 56 - 57, Bukit Mediterania, Jl. Marina Indah Raya, Pantai Indah Kapuk, Penjaringan, Jakarta Utara