Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Menjemput Kenangan dari Tempat Makan di Pecenongan

Deri LesmanaDeri Lesmana
Menjemput Kenangan dari Tempat Makan di Pecenongan - Main Photo
@theluckybelly
Kalau kita bisa terbang dan doyan makan, baiknya kita terbang di sekitaran Monas dan Istiqlal. Kita bisa melihat sebuah hotel dengan atap berwarna merah. Di dekat hotel itu, mendaratlah dan kita sampai di Pecenongan. Setelah itu, siapkan perut kita untuk merasakan makanan-makanan enak yang disediakan oleh tempat makan di Pecenongan dalam daftar ini.
2
Photo Source:  jadagram
Kita mulai dengan makanan ringan yang berat. Martabak. Di Pecenongan, ada yang wajib disebut dan didatangi. Namanya Martabak Bandung Asli Pecenongan 65A. Ini udah dikenal banyak orang. Tapi kalau belum tau, penjelasannya adalah ini martabak yang enak banget. Ukuran besar, topping rame, rasanya luar biasa. Meski berharga cukup mahal, orang-orang gak keberatan dengan itu.
3
Photo Source:  theluckybelly
Selanjutnya, ada Bubur Kwang Tung. Ini cocok buat kita yang lapar karena porsi dari makanan-makanan di sini besar-besar. Soal bubur, porsinya pun besar dan punya rasa yang lembut. Bubur hainan. Selain menu itu, mereka punya menu masakan Chinese yang asik dan halal. Oia, tempat makan di Pecenongan yang satu ini buka 24 jam. Jadi kita bisa datang kapan aja.
4
Photo Source:  yudhanegara
Yang satu ini wajib didatangi kalau kita suka sama makanan khas Medan. Datang ke sini, kita bakal punya banyak pilihan masakan bercitarasa Medan yang mantap. Dari samcan sampai pu yung hai. Bakal puas deh kita dengan citarasa yang khas dari menu-menu yang Sinar Medan sajikan.
5
Photo Source:  @ddcia
Ada tempat makan yang menyajikan masakan khas Chinese lagi. Yang satu ini sering rame, salah satu menu andalannya adalah lapis udang kayak di gambar. Selain itu, ada juga mie goreng dan sapo tahu, juga menu-menu lainnya yang gak bisa kita temuin di tempat lain. Coba datangi, kita bakal tau.
6
Photo Source:  foodstime
Pangkep 33 ini menyajikan seafood yang enak dan aman buat badan kita. Menu mereka ada ikan aji-aji rica kayak di gambar. Selain rica itu, ada mereka juga menyediakan ikan yang diolah dengan cara dan bumbu yang lain. Mereka pun punya menu ringan kayak mantau, jalangkote, dan lumpia.
7
Photo Source:  journaldelajournee
Tempat makan di Pecenongan lainnya adalah Restaurant Sulaiman yang mengusung masakan Chinese-Muslim. Dengan sedikit sentuhan citarasa Timur-Tengah, mereka punya menu-menu dan tempat yang asik. Yang terkenal banget di sini adalah sate kambingnya yang diolah serius dan berasa mantep tanpa bau. Kalau yang di gambar itu, namanya La Zi Ji alias ayam pedes.
8
Photo Source:  littleandrandomthoughts
Tempat makan di Pecenongan yang terakhir dalam daftar ini cocok banget buat kita yang mau makan masakan Chinese enak dengan harga yang ramah. Pu Tien Pecenongan juga tau gimana cara melayani tamu dengan sangat baik. Cobain menu Pu Tien Lo Mie atau cabbage soup dan honey ribs mereka. Yuk!