Kita bisa makan di warung tegal alias warteg saat sedang berhemat. Asal gak comot sana-sini, dijamin kita gak akan mengeluarkan uang lebih dari Rp20 ribu. Tapi kalau mau alternatif lain, buat kita yang tinggal atau kerja di Tanah Abang dan sekitarnya, ada daftar berikut ini. Pilihan-pilihan yang lebih mahal, tapi gak kelewatan. 7 tempat makan di Tanah Abang yang harganya kurang dari Rp100 ribu.
Yang pertama, ada Bale Lombok. Tempat makan ini punya tagline 'spesialis ayam taliwang dan betutu'. Mereka bertanggung jawab sama tagline itu! Selain itu, mereka punya masakan khas Betawi dan Sunda, serta sajian lainnya yang sudah akrab dengan lidah kita. Soal harga, kita akan akan bayar lebih dari Rp70 ribu untuk ayam taliwang komplit, tahu gejrot, lengkap dengan es podeng.
Selanjutnya, ada Gado-Gado Boplo di Thamrin City. Buat nikmatin gado-gado mereka yang pakai kacang mede itu, kita gak akan ngeluarin uang lebih dari Rp30 Ribu. Kalau mau menu lain dari lontong sayur daging sampai rawon iga, kita pun gak akan ngeluarin uang lebih dari Rp50 ribu. Cuma kalau makan semua menu yang mereka sedian, kita bakal bangkrut dan super kekenyangan.
Tempat makan di Tanah Abang yang harganya kurang dari Rp100 ribu lainnya adalah Chang Sow. Ya, restoran vegetarian ini punya menu-menu yang masuk dalam kategori terjangkau. Di saat restoran lainnya yang serupa ngebanderol menu-menu mereka terlampau mahal. Selain itu, mereka juga makanan vegetarian yang gak ngebosenin dan tetep menggugah selera.
Lanjut, ada Dapur Cianjur yang menyediakan masakan khas Sunda. Tempat makan yang udah lama jualan ini bisa dibilang jarang sepi. Selain karena masakan-masakan khas Sundanya yang emang enak, sambal di sini juga pedas dan sedap. Buat nikmatin makanan seperti ayam goreng, usus goreng, lengkap dengan tempe-tahu, kita gak akan ngeluarin uang lebih dari Rp60 ribu.
Roemah Noni cocok buat kita yang memilih jalan karnivora secara wajar. Gak ada daging ular, tapi ada ayam, sapi, sampai berbagai jenis seafood. Berkisar antara Rp3 ribu sampai Rp80 ribu, daftar menu Roemah Noni dipenuhi makanan enak. Cobain udang jari mereka!
Siapa yang gak tau restoran yang udah nyerang banyak daerah di Indonesia ini. Di Tanah Abang gak ada yang biasa, tapi ada D'Cost yang VIP. Gak perlu khawatir, kita masih bisa makan di sini dengan suasana, rasa makanan, dan pilihan yang menarik juga. Bahkan lebih dari yang biasa! Makan nasi goreng mereka yang enak dengan minuman gak akan uang kita keluar lebih dari Rp100 ribu.
Yang terakhir ini juga udah buka cabang di mana-mana. Di Tanah Abang, cabangnya segedung dengan kantor Qraved. Di TCC Batavia, Oto Bento ada di lantai P6. Kita bisa iseng-iseng mampir ke gedung perkantoran ini dan makan berbagai jenis makanan khas Jepang yang murahnya kelewatan. Jangankan Rp100 ribu, Rp50 ribu pun enggak.
This feature is only available in Qraved AppsPlease download Qraved apps to participate in the contest and win the grand prize. Find out for more information in Qraved appsDownload or Open App dismiss