Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Tempat Kongkow dengan Live Music yang Bikin Selow

Deri LesmanaDeri Lesmana
7 Tempat Kongkow dengan Live Music yang Bikin Selow - Main Photo
frvbali
7 tempat kongkow dengan live music berikut ini cocok banget buat kamu yang udah mumet lima hari kerja di kantor. Jangan sampai kamu mumet selama seminggu penuh, datang ke tempat-tempat berikut ini biar kamu selow.
2
Photo Source:  frvbali
"Whisky seperti wanita cantik, ia butuh penghargaan. Tatap dulu, baru minum," kata penulis Jepang Haruki Murakami. Istimewa. Buat kita yang mau minum whisky, lengkap dengan suasana yang cozy, dan live music yang keren, Nip & Dram adalah tempat yang pas buat dipilih. Tempatnya yang didesain mirip gudang anggur, nyempil di lantai bawah The Landmark Center, dan whisky-nya yang ekslusif bisa banget memberi kita ruang segar di tengah ibu kota.
3
Photo Source:  gokemang.com
Katanya, Beer Brother mau bantu kita bertahan di tengah tekanan hidup di Jakarta. Kita coba aja dan buktikan. Pokoknya, di sini, sambil minum bir bareng, kita bisa nikmatin live music yang keren dengan kualitas suara yang baik. Juga masakan Italia yang enak. Suasana di sini nyantai banget, lengkap dengan desain tempat, materi di dinding dan pernak-pernik lainnya yang artistik-asik. Kamu gak bakal nyesel kalau datang ke sini, yuk ajak temen-temen.
4
Photo Source:  omgjakarta.com
Beralih ke Equity Tower, ada Cafe de Burse yang cocok buat kita jadiin tempat kongkow sepulang kerja. Selain punya makanan dan minuman yang enak, bar bergaya Eropa ini menampilkan musik-musik keren setiap Selasa, Jumat, dan Sabtu malam. Rileks sebentar pada Jumat malam atau kongkow bareng temen pada akhir pekan di sini adalah pilihan menarik.
5
Photo Source:  shesaidbeauty.com
Selanjutnya, ada Jimbaran Outdoor Lounge di Intercontinental. Di sini, kamu bisa ngerasain makanan yang enak, tapi suasananya yang segar sekaligus nyaman perlu banget buat disebut. Tata letaknya yang di luar kebiasaan juga harus disebut. Tempat ini cocok banget buat kamu kongkow bareng temen, atau berdua sama 'si doi' makan beratap langit. Live music di Jimbaran juga keren, bisa banget buat bikin kita ngerasa santai.
6
Photo Source:  Hacienda Mexican Bar & Grill
Panggil semua temen kamu yang cinta masakan, tarian, musik Meksiko. Ajak mereka ke Hacienda! Tempat ini cocok banget untuk memuaskan mereka: makanan Meksiko yang dibuat dan disajikan dengan baik, pertunjukan salsa secara rutin, dan live music dengan band-band yang memainkan lagu-lagu mariachi. Kalau gak ada yang suka semua itu, kenapa gak penasaran dan coba aja sekalian?
7
Photo Source:  Blast Production
Kalau itung-itungan selow kita adalah suasana yang tenang dan sepi, BATS gak bisa jawab keinginan kita. Tapi kalau selow dengan atmosfer yang nyantai, ramai, dan penuh dengan musik sehingga kita bisa rileks berinteraksi (bahkan dengan orang baru), BATS bisa jawab. Live music di tempat ini terbilang keren banget. Selain itu, mereka juga punya burger dan steak yang enak.
8
Photo Source:  Hard Rock Cafe Jakarta
Beralih ke Pacific Place, ada Hard Rock Cafe. Kayaknya gak pas kalau ngomongin tempat kongkow dengan live music tanpa nyebut yang satu ini. Selain mereka punya suasana yang segar, makanan dan minuman enak dengan porsi besar, tentunya mereka punya live music lebih intens dibanding tempat kongkow lainnya. Kualitas musiknya? Jangan tanya itu pas kita ngomongin Hard Rock.

Yuk, kita coba datang ke salah satu tempat kongkow dalam daftar ini. Sebagai alternatif, mungkin kamu punya rekomendasi lain?