Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

6 Kafe Instagrammable di Serpong Buat Kamu yang Doyan Foto

6 Kafe Instagrammable di Serpong Buat Kamu yang Doyan Foto1
Kakolait
Kini, tak hanya makanan enak saja yang menjadi faktor untuk berkunjung ke restoran. Dekorasi kafe dan restoran juga menjadi salah satu faktor penting yang jadi daya tarik tersendiri karena momen nongkrong di restoran biasanya juga disertai sesi foto-foto. Nah, kali ini Qraved akan hadirkan daftar kafe instagrammable di Serpong untuk yang bisa kamu kunjungi untuk mempercantik foto-foto Instagram-mu!
2
Photo Source:  Paws And Tails Dog Cafe
3
Photo Source:  JKTGO
Buat kamu pencinta hewan anjing, cafe yang satu ini bisa menjadi salah satu tempat hangout yang pas. Apalagi dog cafe masih terbilang jarang di tanah air. Dengan dekorasi yang didominasi dengan gambar anjing-anjing lucu kamu juga bisa berfoto sambil bermain dengan anjing-anjing di sana. Ada beberapa jenis anjing lucu di sana, seperti shit zhu, pompom, hingga corgy! Kamu juga bisa membawa anjing peliharaanmu sendiri lho! Untuk menunya, di Paws & Tails Dog Cafe juga tersedia minuman, seperti taro, kopi, hingga cokelat, serta cupcake-nya yang di bentuk seperti anjing!
4
Photo Source:  Eat And Structure
5
Photo Source:  Eat And Structure
Coffee shop yang satu ini meski tempatnya terbilang kecil, namun nyaman. Dengan bantal sofanya yang bermotif dan dinding yang penuh dengan hiasan mural semakin mempercantik kafe. Kamu juga bisa memesan Totoro Cake-nya untuk mempercantik foto kopi kamu!
6
Photo Source:  Veranda Gateau
7
Photo Source:  My Foodiary
Dengan nuansa interior a la Eropa dan dekorasi yang didominasi dengan warna putih, kafe yang satu ini juga nggak kalah instagrammable! Sesuai dengan namanya, Veranda hanya menyediakan teh dan pastry saja nih! Cake-nya di susun sangat cantik, motif pada gelas dan teko teh-nya juga tak kalah bagusnya. Cocok sekali buat menghiasi foto instagram kamu! Buat kalian yang sedang diet, nggak perlu takut buat ke sini karena cake di sini terbuat dari bahan yang rendah gula!
8
Photo Source:  Einhaus Studio
9
Photo Source:  Citrajaja
Coffee shop yang satu ini juga jadi tempat ngopi favorit karena suasana-nya yang nyaman. Interior dan dekorasi-nya yang didominasi warna-warna monokrom dapat membuat foto kamu terlihat artsy dan instagrammable! Kalau ke sini, jangan lupa memesan mango sticky rice-nya yang tampilannya sangat fotogenic!
10
Photo Source:  Eureca Resto
11
Photo Source:  Lucky Oetama
Meski tak begitu besar, restoran yang berlokasi di Serpong satu ini memiliki dekorasi yang homey. Eureca Resto menghadirkan berbagai jenis makanan western. Tak hanya instagrammable, suasananya yang nyaman bisa bikin kamu betah nongkrong berlama-lama di sini! 
12
Photo Source:  FINE Design
13
Photo Source:  Kakolait
Untuk kamu penggemar makanan manis, kafe yang satu ini juga bisa jadi pilihan kamu! Di sini menyediakan signature chocolate, milkshake, kopi, hingga waffle. Dekorasi kafe yang minimalis dan didominasi dengan warna cokelat dapat membuat foto kamu terlihat lebih cantik. Untuk pilihan menu-nya yang instagrammable, kamu bisa memesan hot chocolate dengan marshmallow yang di bentuk seperti snowman.