Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

7 Restoran untuk Nonton Pesta Kembang Api Tahun Baru di Jakarta!

Chandra WijayaChandra Wijaya
7 Restoran untuk Nonton Kembang Api 1
Dzargon
Saat momen menghitung detik-detik menuju tahun 2017 nanti, semua orang berbondong-bondong mencari spot terbaik agar mereka bisa menyaksikan langsung semarak kembang api dengan pendaran cahaya yang memukau. Bagaimana dengan kamu? Sudah dapat spot yang asyik? Yuk lihat tujuh tempat pilihan Qraved kali ini dan jangan lupa untuk langsung reservasi setelah itu!
2
Photo Source:  freemagz
3
Photo Source:  @ilove_artotel
Di bar yang berada di atas roof top di hotel yang berada di kawasan Thamrin ini, kamu bisa leluasa menyaksikan indahnya ratusan kembang api yang merekah di langit. Sembari menikmati kemeriahan tahun baru, jangan lupa sambil gigit menu Chicken Finger Curry-nya.
4
Photo Source:  freemagz
5
Photo Source:  @hauserooftop
Tenang, masih banyak kok spot yang bisa kamu jadikan pilihan. Ada pun Hause Rooftop yang berada di gedung teratas MD Place. Konsep interior dan areanya akan buat kamu nyaman, ditambah dengan berbagai pajangan unik yang serasa seperti di rumah, juga lampu-lampu temaram. Segera cari spot favoritmu di area outdoor-nya!  
6
Photo Source:  kosendahotel
7
Photo Source:  @sindhenapp
Masih tidak begitu jauh dari tempat tadi, coba juga kamu langkahkan kaki ke Kosenda Hotel. Di sana, ada area rooftop dengan nama The Awan Lounge yang tentunya sudah tidak asing lagi di telinga kalian. Sambil ditemani beberapa gelas alkohol atau koktail khas mereka, keseruanmu bersama teman menikmati kembang api pasti jadi maksimal!  
8
Photo Source:  @skye_56
Yup, sudah pasti, SKYE tak boleh ketinggalan. Dari spot ini, tepatnya di ketinggian lantai 56, Menara BCA, kamu bisa melihat langsung aktivitas masyarakat Jakarta yang merayakan tahun baru di jantung kota. Ditambah lagi, kamu bisa lihat lebih banyak kembang api dari berbagai area. Bagaimana, sudah reservasi tempat ini?
9
Photo Source:  @thehermitagejkt
Atau coba langkahkan kaki ke Hermitage Hotel yang berada di kawasan Menteng. Hotel ini juga punya area rooftop yang tak kalah menarik, lho. La Vue hermitage namanya, dengan konsep yang serupa dengan gedungnya, yaitu colonial dan classic, suasana tongkronganmu akan terasa berbeda. Coba cari tahu saja di button bawah ini!
10
Photo Source:  @porquenojkt
Kamu juga ingin menikmati sajian tapas khas Spanyol? Por Que No adalah pilihan yang tepat! Dengan lokasinya yang juga masih di tengah kota, yaitu berada di dekat area Taman Menteng, tentu saja kamu akan dimanjakan dengan pesta kembang api tahun baru. Soal makanannya, wajib sandingkan obrolanmu dengan Roast Pork Belly yang disajikan dengan mashed apple. Penasaran?
11
Photo Source:  jktgo
Tak harus selalu rooftop, Social House yang ada di Mall Grand Indonesia East Mall juga bisa kamu jadikan pilihan. Tempat ini punya ujung area dengan kaca terbuka yang menghadap langsung ke pemandangan bundaran HI. Tentu kamu tahu, titik ini menjadi area paling ramai untuk merayakan tahun baru. Mari booking tempat dari sekarang!