MenuSee full menu >
PhotosSee all photos >
- Komplek Lapangan Tembak Senayan, Jl. Gelora Senayan
- Phone 021 57853680
- Opening HoursMon - Sun 10:00 - 21:30
- Claim this restaurant
Reviews of Puang Oca Seafood MakassarSee all reviews >
4.2
10 ratings
Happy Ferdian
0 photos
0 reviews5 Kenikmatan Kuliner Khas Makassar di Jakarta
Restoran ini terkenal sebagai salah satu tempat terbaik untuk menyantap aneka olahan seafood khas Sulawesi Selatan. Bahkan nih, saking menjaga kualitasnya, restoran ini sampai mengimpor langsung aneka bahan baku seafood segar dari perairan Sulawesi Selatan, termasuk juga beberapa bumbu penting yang tidak ditemukan di Jakarta. Salah satu menu yang wajib dicoba adalah Palumara, yakni sajian berkuah asam segar dengan isian ikan bandeng tanpa duri.
Happy Ferdian
0 photos
0 reviewsUltimate Guide: 16 Restoran Seafood di Jakarta Buat Ngumpul Seru Bareng Keluarga
Ikan kudu-kudu, kerapu, sukang, kakap merah, baronang serta gurame makin sedap dimasak dengan bumbu bakar. Semakin enak disantap dengan nasi hangat serta tumis bunga pepaya dan sambal terasi yang gurih pedas.
Della Medina
0 photos
0 reviews5 Makanan dengan Tampilan Aneh Tapi Enak
Sekilas hidangan khas Makassar ini memang mengerikan nih. Pasalnya, ikannya disajikan utuh di atas piring. Tapi jangan salah, ikan kudu-kudu goreng crispy ini justru disukai banyak orang. Teskturnya yang crispy dan gurih cocok banget di cocol ke sambalnya yang pedas manis. Nagih banget!
Karina Marpaung
0 photos
0 reviews8 Sajian Ikan Kudu-Kudu Khas Makassar di Jakarta
Sebagai sebuah restoran penyaji hidangan Makassar, Puang Oca tentu memiliki menu ikan kudu-kudu yang siap menyambut kedatanganmu. Selain goreng tepung, kamu pun dapat memilih varian ikan kudu-kudu bakar yang rasanya tak kalah nikmat.
Iwan Kamadjaja
0 photos
0 reviewscasual dining in senayan area
cozy place for hang out, meeting, lunch. delicious food and fresh dessert. es pisang ijo, palu butung dan aneka kopi especially kopi jendral. worth to try. spacious parking lot and indoor smokingroom.
Iqra Rabika
0 photos
0 reviews7 Restoran Khas Makassar di Jakarta
Puang Oca yang ada di Senayan ini punya masakan seafood khas Makassar ini enak banget dan juga seafoodnya masih fresh. Kamu yang lagi kangen sama Makassar atau emang pengen nyobain aja bisa pesan Palumara, sup khas Makassar yang menggunakan santan dan juga ikan bandeng cabut duri ini bakalan bikin kamu ketagihan banget karena rasanya yang fresh.
Sintya Winarsih
0 photos
0 reviews7 Makanan Enak yang Diawali Huruf 'T'
Jangan ngaku pecinta makanan Makassar kalau belum cobain Tumis Bunga Pepaya yang ada di tempat ini. Rasa bunga pepayanya ngga pahit, dan rasanya makin nikmat karena masaknya dicampur pakai ikan teri dan diolah dengan bumbu khas Makassar. Mau coba?