MenuSee full menu >
PhotosSee all photos >
- The Plaza Office Tower, Lantai 46, Altitude, Jl. MH Thamrin Kav. 28 - 30
- Phone 021 29922448
- Opening HoursMon - Sun 12:00 - 15:00, 18:00 - 23:00
- Claim this restaurant
Reviews of Altitude GrillSee all reviews >
4.2
41 ratings
Happy Ferdian
0 photos
0 reviews5 Spot Dinner in the Sky Bareng Pacar di Jakarta
Berada di lantai teratas gedung The Plaza, restoran ini secara khusus menawarkan berbagai olahan daging merah lezat. Dry Aged adalah kelompok menu yang paling difavoritkan di sini, di mana daging sapi pilihan dibiarkan tersimpan lembap dalam jangka waktu tertentu, guna memberikan tekstur rasa yang lebih enak dan empuk. Beberapa varian menunya yang wajib kamu coba adalah Sher Wagyu 5+ 15 Days (Rp 395.000) dan Niksan Wagyu 4+ 15 Days (Rp 395.000). Ada juga varian dry aged unik dari daging bebek, yakni Duck Breast 7 Days (Rp 300.000), yang punya rasa super gurih.
Karina Marpaung
0 photos
0 reviewsValentine Guide: 6 Spot di Jakarta Pusat Buat Rayakan Hari Kasih Sayang
Altitude Grill menempati tempat yang dulu ditempati oleh Salt Grill by Luke Mangan. Sembari mengobrol lebih dekat dan menikmati candlelight dinner, kamu bisa menyantap kreasi steak dari Executive Chef Altitude Grill, Gary Eng! House aged premium steak adalah steak yang harus kamu coba karena merupakan specialty dari restoran yang satu ini. Bistecca a la Altitude (250k/100 gram) bisa kamu pesan saat kamu bersantap di Altitude Grill. Steak yang menggunakan daging jenis Sher Wagyu MBS 8/9 T-Bone benar-benar dimasak dengan sempurna sehingga mengeluarkan rasa juicy dari daging, even tidak menggunakan saus saja sudah lezat!
Iqra Rabika
0 photos
0 reviewsHot This Week: 5 Event Spesial untuk Sambut Natal
Enjoy your Christmas Brunch di Altitude Grill Jakarta yang menggabungkan 3 konsep buffet ala OSO Ristorante, Altitude Grill, dan Enmaru hanya dengan Rp 500k nett per pax. RSVP langsung untuk mendapatkan spot ke 62 817 4000 67.
Sharima Umaya
0 photos
0 reviews7 Spot Fine Dining Terbaik untuk Nikmati Ibu Kota dari Ketinggian
Altitude Grill menempati tempat yang dulu ditempati oleh Salt Grill by Luke Mangan. Masih menyajikan konsep yang sama, yakni berbagai macam hidangan yang di grill, Altitude Grill banyak menjadi tujuan para carnivore untuk menikmati daging dengan kualitas terbaik!
Nikmati kreasi steak dari Executive Chef Altitude Grill, Gary Eng! House aged premium steak adalah steak yang harus kamu coba karena merupakan specialty dari restoran yang satu ini.
Bistecca a la Altitude (250k/100 gram) bisa kamu pesan saat kamu bersantap di Altitude Grill. Steak yang menggunakan daging jenis Sher Wagyu MBS 8/9 T-Bone benar-benar dimasak dengan sempurna sehingga mengeluarkan rasa juicy dari daging, even tidak menggunakan saus saja sudah lezat!
Ria Isnaeni
0 photos
0 reviews7 Steak Juicy Terbaik di Jakarta Pusat
Altitude Grill dikenal sebagai salah satu penyaji daging steak terbaik di Jakarta. Dengan ambience yang sangat megah dan spesial, Altitude Grill berhasil memanjakan para pelanggan sehingga banyak yang merasa puas.
Untuk pilihan steak, mereka memberikan kamu banyak sekali pilihan di bagian beef specialities pada buku menu nya. Dari mulai Sher Wagyu Bone-In Porterhouse 100gr (230K) yang masuk kedalam pilihan big cuts. Kamu juga bisa memilih dry-aged atau individual cuts yang enggak kalah menarik. Sher Wagyu 'Picanha' (350K) dan USDA Beef Ribeye 200gr (250K) juga menjadi dua pilihan favorit di Altitude Grill.
Kalau side dish nya, yang paling favorit adalah Roasted Pears (75K) dan Duck Fat Pilaf Rice (75K). Pendamping yang pas banget buat menikmati daging lembut dan gurih ala Altitude!