Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

8 Coffee Shop buat Hangout Seru Saat Weekend

8 Coffee Shop untuk Hangout Seru Saat Weekend1
urbanouteaters
Weekend ini nggak liburan ke luar kota? Nongkrong aja di coffee shop cozy ini!
2
Photo Source:  Oudy Hutagalung
Coffee Shop yang satu sangat terkenal untuk anak-anak gaul di Bintaro. Coffee Shop yang berlokasi di Bintaro Sektor 2 ini terlihat cukup sederhana dari tampak luar, hanya terlihat seperti bangunan rumah yang berukuran sedang dengan aksen kayu di depannya yang cukup terlihat misterius.
3
Photo Source:  anakjajan
Spot ini memang memiliki daya tariknya sendiri dari segi arsitektur nya. Di dalam coffee shop ini hal pertama yang akan menjadi perhatian kamu adalah adanya pohon besar yang terletak di tengah-tengah kursi-kursi dan interior dari coffee shop ini dengan atap yang terbuka.
4
Photo Source:  itjeher
Tidak cuma arsitekturnya aja yang unik, di sini kamu bisa nongkrong ditemani art installation dari beberapa komunitas yang pastinya bikin suasana nongkrong makin intimate. Kopi yang disajikan Kopi Manyar cukup beragam, salah satu yang paling sering di pesan adalah Kopi Tetangga (35K). Kopi Manyar juga menyediakan beberapa menu makanan dari mulai snack hingga main course, jadi kamu gak perlu kelaperan bisa sekaligus makan disini juga. Kalau kamu memutuskan untuk makan disini, jangan lupa coba Mie Manyar (45).
5
Photo Source:  Hanny Pribadi
Masih di daerah Jakarta Selatan tapi kali ini di kawasan Senopati. Mister Sunday, coffee shop yang satu ini juga gak kalah terkenal nya, lokasinya yang cukup strategis dan juga tempatnya yang super nyaman menjadi salah satu alasan kenapa coffee shop ini jarang banget sepi pengunjung.
6
Photo Source:  eatandtreats
Mister Sunday menyajikan bermacam-macam pilihan kopi yang pastinya cocok banget sama lidah anak muda saat ini, jadi kamu gak perlu bingung atau kecewa saat datang kesini untuk sekedar ngopi atau mungkin mau lunch disini. Salah satu menu kopi favorit yang paling banyak dipesan disini adalah Coffee Latte. Gak cuma ngopi aja, makanan disini juga juara semuanya, salah satunya adalah Pomegranate & Pistachio Couscous (85K).
7
Photo Source:  manual
Kalo kamu datang Mister Sunday, dari luar nampak biasa, tidak ada kesan yang unik seperti coffee shop pada umumnya. Tapi jangan salah, Mister Sunday memiliki desain interior yang well-decorated, dengan ambience yang tenang dan juga sejuk. Pelayanan disini juga sangat bagus lho, pelayan nya yang sangat ramah-ramah membuat kamu pastinya nyaman banget datang ke tempat ini.
8
Photo Source:  ONE FIFTEENTH
1/15 adalah salah satu coffee shop yang cukup terkenal di kawasan Gandaria dan tempat ini jarang banget sepi pengunjung. Salah satu alasan mengapa coffee shop yang satu ini selalu ramai adalah nuansa interior nya yang serba monokrom. Layaknya coffee shop hits yang ada di Jakarta, kurang afdol rasanya kalau belum ada long tablenya, 1/15 memiliki long table yang bisa kamu gunakan untuk ngopi sekaligus lebih dekat dengan pengunjung lainnya.
9
Photo Source:  basilicha
Tidak cuma interiornya aja yang bikin orang-orang tertarik untuk selalu datang ke tempat ini, pelayanan nya yang sangat memuaskan membuat kalian merasa sangat nyaman berada di tempat ini. Salah satu yang unik adalah ketika kamu pesan salah satu kopi disini, kamu bisa memilih brewing yang akan diracik oleh para barista yang well-trained. Banyak banet kopi yang bisa kamu coba disini antara lain French Press, V60, Syphon dan Kalita Wave, hingga Chemex atau metode brewing dengan menggunakan kertas filter.
10
Photo Source:  basilicha
Tempat ini nyaman banget untuk beberapa kegiatan kamu dari mulai hanya sekedar ngopi sambil nongkrong bareng teman-teman kamu, meeting, dan juga kerja santai diluar kantor. Kamu bisa pilih tempat duduk senyaman kamu, kalau kamu gak mau duduk di long table nya juga kamu bisa pilih menyendiri di bangku di dekat pintu masuk yang menghadap langsung ke jendela.
11
Photo Source:  yennymakanmulu
Salah satu coffee shop di kawasan Menteng, Jakarta Pusat ini lagi hits banget di semua kalangan. Giyanti Coffee Roastery terletak di salah satu jalan yang cukup terkenal untuk para pecinta barang antik, yaitu Jl. Surabaya. Gak cuma terletan di jalan yang terkenal dengan toko-toko barang antik aja, Giyanti juga memiliki desain interior yang cukup antik dan juga unik.
12
Photo Source:  worthyourvisit
Coffee shop ini memiliki dua area, yaitu indoor dan outdoor yang setiap areanya memiliki keunikan atau ciri khasnya tersendiri. Kalau kamu datang kesini, tidak semua bagian outdoor di Giyanti yang diperbolehkan merokok, jadi walaupun kamu pilih area outdoor kamu akan tetap merasa nyaman tanpa perlu khawatir terpapar asap rokok.Giyanti cocok banget untuk jadi destinasi coffee shop kamu untuk hang-out bareng sama teman-teman sambil cerita tentang pengalaman liburan long weekend kemarin.
13
Photo Source:  Mustika Treisna Yuliandri
Gak cuma tempatnya aja yang unik dan besar, kopi yang disajikan disini juga gak kalah enak. Uniknya adalah, semua kopi yang ada disini menggunakan biji kopi aseli dari Indonesia. Pilihan kopi lokal yang ada disini antara lain adalah Padang, Toraja, dan Flores dengan racikan kopi seperti Toraja espresso, Toraja latte, Flores piccolo, Padang latte, dan banyak lagi lainnya. Kalau kamu kesini, jangan lupa juga cobain Apple Pie nya ya.
14
Photo Source:  Gordi
Gordi adalah salah satu penjual kopi aseli Indonesia berbasis online subscription yang mentransformasi menjadi sebuah coffee shop. Banyaknya subscriber dari Gordi menjadi salah satu peluang untuk membuka coffee shop. Tak disangka-sangka, transformasi yang dilakukan oleh Gordi ternyata menjadi salah satu coffee shop yang ramai dikunjungi oleh orang-orang dari berbagai macam penjuru Jakarta.
15
Photo Source:  febeshinta
Coffee Shop yang terletak di kawasan Jeruk Purut, Ampera, Jakarta Selatan ini menyajikan desain yang minimalis dengan detail tanaman pada sekeliling area nya akan membuat kamu merasa fresh saat berada di tempat ini. Gak cuma itu aja, yang lebih menarik perhatiannya lagi adalah Gordi menyediakan halaman yang bisa kamu gunakan untuk duduk ala-ala piknik di tengah kota.
16
Photo Source:  wanderbites
Gak cuma bisa piknik ala-ala di tengah kota aja, kalo cuaca di luar sedang panas terik kamu bisa memilih spot di slow bar nya sambil menikmati sajian kopi manual brew dengan koleksi biji kopi khas nusantara yang gak kalah enak nya dengan kopi impor. Salah satu menu kopi yang menjadi favorit di Gordi adalah Iced Mocha (35K) untuk menemani reuni bersama teman-teman.
17
Photo Source:  Kopi Nalar
Kalau kamu lagi cari coffee shop yang tenang dan jauh dari keramaian, Kopi Nalar adalah destinasi yang tepat untuk kamu kunjungi. Kopi Nalar yang terletak di kawasan Petogogan, Jakarta Selatan ini sudah berdiri dari pertengahan tahun 2017 dan sampai saat ini masih menjadi salah satu coffee shop yang menjadi pilihan bagi banyak orang.
18
Photo Source:  istyle
Salah satu yang menjadi pusat perhatian dari coffee shop yang satu ini adalah penyampaian dari cara menikmati kopi yang cukup berbeda dengan coffee shop lainnya yaitu secara alfresco atau di luar ruangan dengan eksterior yang membuat suasana tenang. Kopi Nalar menawarkan pengunjungnya sebuah pengalaman baru dalam menikmati kopi, ditambah desain dari interior yang digunakan yaitu konsep unfinished.
19
Photo Source:  myfunfoodiary
Tidak cuma desain dari arsitekturnya aja yang ngebuat Kopi Nalar eksis sampai sekarang, sajian kopi disini juga juara banget. Kalau kamu yang memang suka banget sama kafein dari kopi, kamu wajib coba Hot Cappucinno (33K) yang disajikan dengan espresso kental. Menu tadi cocok banget kalo kamu mau ngabisin banyak waktu untuk sharing pengalaman long weekend kamu bersama teman ataupun kekasih.
20
Photo Source:  Fifi
Tidak cuma tempatnya aja yang nyaman seperti di rumah, Fillmore juga menyediakan wifi yang bandwithnya cukup besar, sehingga kamu gaperlu takut untuk menyelesaikan deadline saat datang ke tempat ini. Yang lebih seru nya lagi, hampir di setiap sudut dari Fillmore sangat Instagramable. Cocok bangetkan buat kamu yang suka foto-foto untuk dipasang di media sosial, eksis sambil ngopi dan kerja.
21
Photo Source:  anakjajan
Tidak lengkap rasanya kalau kamu kesini tapi gak nyobain kopinya. Menu kopi yang wajib kamu coba di Fillmore salah satunya adalah Hot Cappucinno dengan perpaduan kopi Ethiopia dan Kolumbia yang eksotis banget rasanya dan siap ngebuat kamu jadi semakin on. Kalau kamu bosan dengan sajian kopi yang cukup mainstream, kamu bisa pesan Avogatto, Avogatto ini beda dari Afogatto biasa yang menggunakan es krim vanilla. Yang beda dari Avogatto adalah es krim yang disajikan adalah es krim alpukat yang gurih dicampur bersama espresso.
22
Photo Source:  eshtravaganza
Ruang Seduh salah satu coffee shop yang terletak di kawasan Kemang, Jakarta Selatan ini juga cukup terkenal. Berlokasi di bagian belakang dari toko buku yang cukup terkenal, Aksara, menjadkan tempat ini cukup tenang. Tempatnya yang tidak terlalu besar membuat Ruang Seduh memiliki ambience yang cukup intimate.
23
Photo Source:  trendspoters
Kalau kamu ke tempat ini gak hanya ketemu dengan Aksara, di sini juga tersedia Ganara Artspace, dan juga Kinosaurus. Cocok banget kalo kamu kesini untuk eksplor buku-buku yang ingin kamu baca, atau sekedar ingin mampir ke Ganara Artspace. Selain itu, sesuai dengan namanya, kamu bisa melihat langsung pembuatan kopi nya dengan konsep coffee lab.
24
Photo Source:  Emilio Rizki F
Kopi yang ditawarkan oleh Ruang Seduh lebih terfokus pada espresso-based seperti espresso, Americano, long black, piccolo, cappucinno, ataupun latte yang disajikan hangat. Tapi gak perlu khawatir, kalau kamu lagi pengen menikmati sajian cold brew tentunya Ruang Seduh juga menyediakan kopi dinginnya persembahan ABCD atau A Bunch of Caffeine Dealer. Yang lebih serunya lagi adalah, kamu bisa seduh kopi sendiri yang tentunya barista di Ruang Seduh akan dengan hati untuk membantu kamu dari mulai memilih biji kopi, hingga cara penyajiannya.