Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

Bamsae: Spot Makan dan Nongkrong dengan Menu Korea Kekinian

bamsae, restoran korea, makanan korea kekinian - Photo 1
bamsae
Ada yang baru nih di kawasan Senayan, Jakarta Selatan, yaitu Bamsae. Restoran milik influencer terkenal, Michelle Hendra atau lebih dikenal dengan Michimomo ini, menawarkan berbagai menu Korea, mulai dari yang autentik hingga yang sedang popular di kalangan anak muda Korea.
Tak cuma memiliki hidangan yang bisa bikin kamu ngiler, interior restorannya pun nyaman dan instagramable banget. Kamu bisa foto-foto di setiap sudutnya.
2
Photo Source:  bamsae
3
Photo Source:  bamsae
Spesialnya lagi, Bamsae juga menyediakan private room lho, dimana kamu bisa makan enak sambil nongkrong seru bareng kerabat dengan suasana yang lebih intimate. Walau selama PSBB, Bamsae masih belum bisa untuk dine-in ya.
Meski begitu, kamu tetap bisa menikmati hidangan menu Korea kekinian di Bamsae melalui delivery order lho. Mau tau apa aja menu andalannya?
4
Photo Source:  bamsae
Yup! Melihat fotonya saja pasti kamu sudah tak asing lagi kan? Tteokbokki. Menu satu ini memang menjadi snack ala Korea yang selalu berhasil bikin ngiler. Rice cake dengan isian kimchi, irisan daging sapi, telur, dan saus gochujang yang pedas manis ini memang bisa membuat banyak lidah ketagihan. Untuk seporsi Tteokbokki dibanderol dengan harga Rp 150ribu, dan Rp 50 ribu untuk ukuran bowl. Nah buat kamu pencinta keju, kamu juga bisa menambahkan extra cheese-nya yang dibanderol dengan harga Rp 180 ribu, dan Rp 60 ribu untuk ukuran bowl.
5
Photo Source:  bamsae
Kalau menu yang satu ini cocok banget buat kamu pencinta menu seafood. Coba deh pesan Gambas (Rp 200ribu). Sejatinya Gambas merupakan menu hidangan Spanyol yang menjadi populer di Korea Selatan. Di Bamsae menghadirkan menu Gambas dengan menggunakan udang segar, dengan cita rasa gurih yang disantap dengan roti baguette.
6
Photo Source:  bamsae
Untuk kamu yang tidak berhalangan untuk menyantap menu non-halal, coba deh pesan menu Bossam, yaitu daging babi rebus yang disantap dengan kimchi dan dibungkus dengan daun selada. Penasaran dengan rasanya? Langsung saja pesan Half Bossam (Rp 250 ribu).