Qraved
Open in the Qraved app
OPEN
No. 1 Food App for Indonesia
Follow us
Log in to Qraved to connect with people who love food.

Follow Us

For fresh content everyday

Dining out? You can ask us for recommendations!

Click to chat+6221 292 23070Operational Hours: 11AM-2PM
Download The App

5 Jajanan Korea yang Paling Populer di Dunia

Happy FerdianHappy Ferdian
jajanan korea populer di dunia - Photo 1
qraved.com
Tren budaya populer Korea yang kian meluas saat ini turut memengaruhi banyak sektor kehidupan, termasuk kuliner. Tidak hanya makanan terkenal seperti Bulgogi atau Korean BBQ misalnya, melainkan juga hingga aneka kudapan ringannya pun mulai digemari luas oleh masyarakat Indonesia. Berikut adalah lima jenis makanan ringan, alias jajanan khas Korea yang paling populer dan harus kamu coba.
Supaya tidak ketinggalan beragam informasi kuliner terkini, jangan lupa download aplikasi Qraved, ya!
1. Tteokbokki
2
Photo Source:  Pickled Plum
Secara harafiah, penamaan Tteokbokki berasal dari dua kata, yakni "tteok" berarti kue beras dan "bokki" yang bermakna saus kental. Ini adalah kue beras kenyal seukuran gigit (bite size) dalam kentalnya saus gochujang yang bercitarasa pedas manis. Di Korea, jajanan ini disukai oleh semua orang dari segala umur, dan kerap disajikan sebagai camilan saat kumpul bersama.
2. Patbingsu
3
Photo Source:  Tabloid Nova
Ini adalah dessert khas Korea yang paling terkenal di dunia. Komposisinya sederhana, yakni es serut dengan topping pasta kacang merah, sirup gula, dan terkadang ditambah susu kental manis. Saat ini, varian Patbingsu semakin beragam, dengan memanfaatkan banyak jenis topping, mulai dari substitusi tradisional hingga deretan bahan baku kekinian.
3. Sweet & Spicy Fried Chicken
4
Photo Source:  Whats4eats.com
Bagi masyarakat Korea, daging ayam biasanya diolah menjadi kudapan, termasuk ayam goreng khas setempat yang bernama Buldak. Ini adalah potongan-potongan kecil ayam goreng tepung yang disajikan dalam baluran bumbu manis pedas hingga menciptakan tekstur karamelisasi di bagian luarnya. Mengingat porsinya yang besar, penganan ini biasanya disajikan untuk agenda kumpul-kumpul.
4. Japchae
5
Photo Source:  Okonomi Kitchen
Jika diterjemahkan ke dalam Bahasa Indonesia, Japchae berarti sohun goreng, karena memamg menggunakan bahan baku utama berupa mie yang terbuat dari tepung beras. Biasanya menu ini diolah bersama dengan daging sapi dan aneka jenis sayuran. Meski tampak seperti lauk pauk utama, sejatinya Japchae termasuk jenis banchan, atau menu pendamping yang disajikan dalam porsi-porsi kecil.
5. Ramyeon
6
Photo Source:  Bens Independent Grocer
Ramyeon adalah mie kuah khas Korea yang bisa dibuat dari mie basah atau mie instan. Cita rasa kuahnya bisa disesuaikan dengan preferensi, entah itu mild atau pedas. Untuk isiannya, kudapan ini biasa menyertakan potongan sayuran, daging cincang, dan sering kali topping telur setengah matang.
7
Photo Source:  qraved.com
8
Photo Source:  qraved.com
Kabar baiknya, lima jajanan favorit di atas bisa kamu nikmati dengan harga terjangkau dan porsi melimpah di Born Ga Express. Tteokbokki misalnya, terdiri dari dua varian andalan, yakni Spicy Tteokbokki (Rp 20.909) yang pedas menggigit dan Cheese Tteokbokki (Rp 30.909) dengan rasa asin gurih yang membuat ketagihan.
9
Photo Source:  qraved.com
Sementara untuk Japchae (Rp 27.727) dapat kamu nikmati dengan rasa mild yang menggugah selera, Ramyeon (Rp 40.000) yang segar dan cocok untuk santap bersama, serta Sweet & Spicy Fried Chicken (Rp 30.000) yang legit.
10
Photo Source:  @syndrunomy
Adapun untuk dessert-nya, tersedia dua jenis Patbingsu yang enaknya sama-sama bikin lidah bergoyang, yakni Red Bean Snowflake (Rp 31.818) dan Red Bean Snowflake with Mango (Rp 42.727).