Dijan’s Pannekoeken & Poffertjes menjadi salah satu tempat yang nyaman untuk bersantap santai di kawasan Kemang. Konsep ruangannya dibuat sangat homey dengan area dapur yang terlihat dan meja bar vintage dan dominasi perabotan kayu. Beberapa peralatan memasak dipajang di dinding, selaras dengan vas bunga yang menghiasi beberapa meja besar. Masuk ke dalam resto ini seakan membawa ingatan kita kepada rumah nyaman pada era Belanda.
Walaupun berada di dalam rumah ala Belanda, namun hidangan yang ditawarkan oleh Dijan's Pannekoeken & Poffertjes memiliki variasi campuran dengan menu Italia dan Indonesia. Jika datang ke tempat ini untuk menikmati menu sarapan, maka Omelette yang disajikan dengan french fries bisa dijadikan pilihan. Namun, tentu saja, sesuai dengan nama restoran ini sendiri, maka menu andalan yang bisa dicicipi adalah Poffertjes. Beberapa menu Poffertjes yang bisa dipesan adalah Met Blackberries en Vanila Ice atau Met Poedersuiker en Boter.